
ABAQUS
Abaqus adalah perangkat lunak simulasi FEA (Finite Element Analysis) yang digunakan untuk berbagai aplikasi, termasuk analisis struktur, dinamika, damage, dan termal. Dengan Abaqus, kita dapat menguji desain, menganalisis ketahanan material, dan memprediksi perilaku struktur dalam kondisi ekstrem ataupun pada suatu proses skenario atau proses manufaktur. Abaqus sangat berguna untuk industri yang memerlukan tingkat akurasi tinggi, seperti konstruksi, otomotif, energi, dan manufaktur.

Analisis Struktural (Structural Analysis)
Abaqus memungkinkan para user untuk mensimulasikan perilaku struktur di bawah berbagai beban, kondisi, dan skenario. Abaqus menyediakan fitur lengkap untuk membuat model kompleks, mendefinisikan sifat material, menerapkan beban, serta menganalisis tegangan, regangan, dan perpindahan yang dihasilkan.
Simulasi Multifisika (Multiphysics Simulation)
Kemampuan Pre/Post dan Solver Abaqus dapat membantu kita mensimulasi fenomena multifisika. Analisa sistem kompleks di mana beberapa fenomena fisik saling berinteraksi. Kemampuan utama meliputi analisis medan terkopel, seperti termo-mekanik, interaksi fluida-struktur, dan simulasi elektro-mekanik. Abaqus menggabungkan model material yang lengkap untuk memperhitungkan berbagai efek fisik dan menawarkan fleksibilitas melalui subroutine yang didefinisikan pengguna.


Simulasi Kegagalan (Failure Analysis)
Abaqus menyediakan fitur lengkap untuk analisis kegagalan, untuk menyelidiki dan memprediksi mekanisme kegagalan potensial pada berbagai komponen dan struktur. Fitur utama meliputi kemampuan untuk analisis retak linier elastis, analisis retak elastis-plastis, analisis kelelahan, mekanika kerusakan, dan analisis kontak (linear and elasto-plastic fracture mechanics, fatigue analysis, damage mechanics, and contact analysis).
Analisa Non-Metal
Abaqus memilik fitur setup material yang lengkap alat untuk menganalisis material non-logam. Termasuk model material untuk polimer, komposit, keramik, dan material non-logam lainnya, yang secara akurat menangkap perilaku mekanik unik mereka seperti viskoelastisitas, hiperelastisitas, dan kerusakan (damage, failure). Abaqus juga mendukung teknik pemodelan advanced, seperti pemodelan zona kohesif untuk mensimulasikan delaminasi dalam komposit dan pemodelan mikromekanik untuk menganalisis perilaku material pada skala mikro.


Integrasi Paralel dengan Catia & Solidworks
Abaqus memiliki lisensi khusus untuk terintegrasi langsung dengan permodelan di Catia dan Solidworks. Dengan fitur ini, setiap perubahan design, parameter, material yang terjadi di Catia dan Solidworks, akan langsung tercermin di dalam Abaqus tanpa harus dilakukannya re-import model terbaru